Savana Di Gunung Bromo

Gunung Bromo yang terletak di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru di sebelah timur kota Malang Jawa Timur memang sudah sangat terkenal, baik secara lokal maupun internasional. Yang paling di ingat di Bromo adalah lautan pasir selayaknya gurun Sahara. Pemandangan khas Bromo yang menjadikan kawasan tersebut pantas menjadi tujuan wisata.

www.belantaraindonesia.org

Tetapi tahukah Anda jika di kawasan Bromo ada savana luas membentang seolah menyaingi lautan pasir disana? Ya ada. Nama daerah tersebut adalah Lembah Jemplang, sebuah lembah savana yang terletak di sebelah selatan Gunung Bromo. Dengan di dominasi tumbuhan tanaman jenis pakis, ilalang, tumbuhan lavender serta rerumputan lainnya membuat kawasan ini seperti karpet hijau raksasa. layaknya pemandangan di daratan tingggi New Zealand atau Skotlandia.

www.belantaraindonesia.org
www.belantaraindonesia.org

Eksotisme Gunung Bromo memang teramat sulit dilupakan. Keaneka ragaman alam dan kearifan lokal di sisi Bromo sangat mebanggakan dan membuat tenang rasa apabila telah berada disana dan menikmati pagi di tengah alam Tengger.

www.belantaraindonesia.org
www.belantaraindonesia.org

Kawasan Lembah Jemplang ini juga ada yang menyebut dengan kawasan bukit Teletubbies. Entah mengapa disebut seperti itu. Apabila Anda mengunjungi Bromo jangan lupa mengunjungi wilayah tersebut untuk menemukan kesan lain tentang Bromo. Menyaksikan padang savana menghijau, seolah membuat rasa dan juga mata melupakan lelah raga atau bisa juga melupakan sebentar hutang yang menumpuk. Memang, Bromo dan alamnya teramat memanjakan pengagumnya.

www.belantaraindonesia.org
www.belantaraindonesia.org

Bentuk Bromo bertautan antara lembah dan ngarai dengan kaldera atau lautan pasir seluas sekitar 10 kilometer persegi. Setelah turunan terjal, kita disambut savana yang dipenuhi bunga. Hamparan rumput liar berwarna kuning keemasan menari indah tertiup angin memanjakan mata.

Semakin ke utara padang rumput lama - kelamaan berganti menjadi lautan pasir. Letaknya persis di sebelah selatan punggung Gunung Bromo. Itulah Lembah Jemplang, Savana Di Gunung Bromo yang legendaris.

ARTIKEL TERKAIT:

Alamat:

Labasan Pakem Sleman Yogyakarta 55582

Jam Kerja:

Senin - Kamis dari Jam 9.00 Wib to 17.00 Wib

Telepon:

0813 9147 0737

"Salam Rimba Indonesia"

Indonesia kaya akan keindahan alam dan tugas kita untuk menjaga sekaligus menikmatinya.

Kami, Para Sherpa selaku admin webblog Belantara Indonesia mengucapkan:
"Selamat menjelajah alam cantik Indonesia".

×