Miris dan khawatir tentunya. Geliat itu terus membahana dan menimbulkan kepanikan warga yang berdiam di kaki Merapi.
Sebelum itu terjadi, Indikasi yang menguatkan kemungkinan Gunung Merapi akan mengurai cairan inti bumi ke permukaan daratan di Yogyakarta dan sekitarnya, sudah bermunculan.
Harimau, kera, bermacam burung, dan lainnya, turun gunung hijrah dari tempat asal. Tangisan Gunung Merapi tentunya akan mengakibatkan berubahnya morfologi gunung.
Merapi kini dengan amukannya tentu telah banyak merubah peta lokasi di alamnya. Satu di antaranya adalah Puncak Garuda, yang menjadi titik terakhir pijakan kaki pendaki, sebagai puncak tertinggi.
Meletusnya Gunung Merapi otomatis akan melenyapkan puncak lama sekaligus memunculkan Puncak Garuda baru. Letak Puncak Garuda baru di mana, entahlah. Hanya para pendaki dan Tuhan yang tahu.
Jadi teringat kembali pendakian menuju puncak Garuda Merapi dari masa ke masa. Alam yang liar dan tandus menjelang Pasar Bubrah Merapi yang terkenal hingga ke puncak Garuda yang menjadi lambang tercapainya puncak tertinggi Merapi.
Posisi puncak Garuda membelakangi kawah aktif yang terus mengeluarkan asap dan bau belerang serta bunyi yang terkadang membuat jantung serasa berhenti.
Kini, Merapi terbatuk dan mungkin juga sedang bersih - bersih, karena onggokan sampah yang di tinggalkan para pendaki yang katanya "Pecinta Alam" , teramat sulit untuk di bersihkan secara manual.
Belantara Indonesia pernah dan sering melakukan bersih gunung di Merapi maupun Merbabu, tetapi dari waktu ke waktu tumpukan sampah serasa membumi!
Kini sampah telah hilang seiring gemuruh longsoran lava menuju ke bawah gunung. Ternyata Merapi punya cara sendiri untuk membersihkan diri.
Kini, serasa lama menunggu Merapi baik kembali, ingin menapakinya dan menjenguk puncak garuda, seperti apa dan dimana lokasi barunya kini. Ingin juga mengulang menancapkan merah putih di sana seperti yang telah dan pernah terjadi.
Semoga puncak garuda tetap ada dan menjadi kebanggaan pendaki dalam menapaki puncak Merapi. Runtuhnya puncak Garuda semoga tergantikan oleh puncak garuda lain yang lebih gagah dan mencerminkan keberanian. Semoga.
ARTIKEL TERKAIT:
Belantara Indonesia
- Open Trip Menggapai Gunung Rinjani
- Open Trip Gunung Argopuro Bersama Belantara Indonesia
- Guiding Indonesian Mountains
- Tampil Menarik Dengan Shopious
- Tips Belanja Alat Pendakian Gunung Secara Online
- Rindu Tebalku Pada Gunung
- Lebih Dekat Dengan Belantara Indonesia
- Ullen Sentalu Di Kaki Merapi
- Open Recruitment Sesi 2 Belantara Indonesia
- Bergabunglah Menjadi Keluarga Besar Belantara Indonesia
- Jadwal Menggapai Rinjani Bersama Belantara Indonesia
- Rinjani, Kami Akan Kembali!
- Damn, I Love Belantara Indonesia!
- Tetaplah Bertualang
- Pergantian Tahun Di Gunung
- The Colour Mood For A Bathroom
- Kaos Spesial Edisi Rinjani
- Belantara Indonesia Charity
- Sterno Gel, Bahan Bakar Dalam Kegiatan Outdoor
- Wajahmu Adalah Wajah Belantara Indonesia
- Ekspedisi Merbabu Merapi
- Terima Kasih Untuk Pendaki Gunung Indonesia!
- Belantara Indonesia, Metala Dan Arya Maulana
- Sampai Jumpa Di Cemoro Kandang Gunung Lawu
- Entertainment At Home With Easy