Kedung Kayang, Air Terjun Di Kaki Merapi

Air terjun Kedung Kayang semakin indah setelah terjadi letusan Gunung Merapi tahun 2010 silam. Bila banyak keadaan alam menjadi rusak setelah bencana, beda dengan air terjun Kedung Kayang yang tetap lestari bahkan semakin eksotis!

Kedung Kayang, Air Terjun Di Kaki Merapi

Kedung Kayang adalah air terjun cantik yang berada di Desa Wonolelo, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Mempunyai letak tepat di bawah kaki Gunung Merapi membuatnya terkena dahsyatnya erupsi Merapi dua tahun silam.

Meskipun terkena hantaman letusan Merapi, bencana tersebut tidak banyak merusak air terjun Kedung Kayang dan sekitarnya menjadi buruk. Kealamian Kedung Kayang tetap terjaga dan indah dipandang mata.

Akibat letusan, sungai di bawah air terjun ini dibanjiri dengan bebatuan besar ataupun kecil yang berasal dari muntahan Gunung Merapi.

Oleh sebab itu, sungai ini sekarang mempunyai alur baru yang berkelok - kelok. Ya, sungai ini sekarang diisi batu yang besarnya kira - kira seperti mobil jenis city car. Aliran air ini pun kini terlihat sangat indah.

Kedung Kayang, Air Terjun Di Kaki Merapi

Beberapa batuan tersebut di antaranya telah ditumbuhi rerumputan hijau yang membuat warnanya semakin cantik. Warna hijau tumbuhan, abu - abu, dan hitam bebatuan serta beningnya air yang mengalir pun menjadi perpaduan yang elok.

Keuntungan lain dari adanya bebatuan tersebut, yaitu wisatawan yang berkunjung menjadi aman karena derasnya air sungai jadi berkurang. Mencoba mandi di aliran sungai terjun Kedung Kayang sangatlah nikmat.

Airnya yang berasal dari pengunungan ini masih bersih dan alami. Bahkan, airnya sangat menyegarkan. Rasa capek selama perjalanan pun langsung hilang. Apalagi dengan suguhan pemandangan gunung serta udara yang bersih, segar, dan bebas polusi. source

ARTIKEL TERKAIT:

Alamat:

Labasan Pakem Sleman Yogyakarta 55582

Jam Kerja:

Senin - Kamis dari Jam 9.00 Wib to 17.00 Wib

Telepon:

0813 9147 0737

"Salam Rimba Indonesia"

Indonesia kaya akan keindahan alam dan tugas kita untuk menjaga sekaligus menikmatinya.

Kami, Para Sherpa selaku admin webblog Belantara Indonesia mengucapkan:
"Selamat menjelajah alam cantik Indonesia".

×