Penyakit Karena Alam & Penanganannya

A. MOUNTAIN SICKNESS

* Penyebab : Turunnya kadar oksigen udara pegunungan ,menyebabkan turunnya kadar oksigen dalam darah dan akan berakibat langsung ke otak
* Tanda-tandanya :Mual,muntah,haus,nafas tersengal ,lemah,turun nafsu makan ,pucat (kebiruan pada bibir dan kuku)pusing dan sakit kepala.
* Pertolongan :Prinsipnya ,alirkan lebih banyak oksigen kedalam udara
pernafasan dengan cara :
1. Menggunakan tabung oksigen
2. Turun Kembali ketempat yang lebih rendah
3. Berusaha sendiri untuk bernafas lebih cepat dan lebih dalam (agar oksigen dapat terhisap lebih banya).Hati-hati karena dapat semakin pusing dan mual.

4. Berjalan pelan-pelan,ambil istirahat dalam beberapa langkah sehingga dapat mengurangi kebutuhan akan oksigen.

B. FROSBITE ( Kekakuan atau Membekunya Anggota Tubuh )

* Penyebab:Hawa dingin atau es (salju) .Frosbite ,sering terjadi diujung jari tangan atau kaki ,mungkin karena letaknya yang jauh dari jantung ,sehingga aliran darah minimal.

Macam frostbite antara lain

1. FROSBITE PERMUKAAN

* Yang terkena hanya kulit dan sebagian lapisan bawahnya.Indikasi : Kulit terasa keras dan berwarna abu-abu putih ,terasa sakit dan lama kelamaan menghilang

* Pertolongan : Mula-mula letakan bagian yang sakit pada anggotatubuh lain yang hangat (ketiak atau selangkangan).Jangan menggosok-gosok karena mudah menyebabkan kematian jaringan.Cairkan dengan merendam di air hangat .Jangan menyentuhkan bagian-bagian tersebut kea pi,lampu atau bata panas ,karenaakan mengakibatkan kerusakan yang lebih parah.Berikan makanan & minuman hangat (non alcohol ).Usahakan untuk menggerak-gerakan bagian yang terkena

2. FROSBITE DALAM

* Yang terkena selain kulit,otot-otot bahkan tulang, Indikasi :Seluruh bagian yang terkena menjadi keras dan kaku seperti papan ,mati rasa
* Pertolongan : Sulit bila sudah terbukti adanya frostbite dalam atau diduga adanya forbite dalam,usahakan untuk mencairkan. Lakukan Pencairan seperti pada frostbite permukaan jika sudah berada ditempat yang aman.Lakukan terus menerus dengan steril.

C. EXPOSURE

* Adalah keadaan kelelahan fisik dan mental yang disebabkan oleh keadaan alam/lingkungan.

1. HIPOTERMIA

* Biasa terjadi pada keadaan basah dan berangin ditempat yang dingin ditandai dengan suhu tubuh yang menurun ,rasa lelah ,sulit berbicara dan pikiran yang tak terkendali.
* Pertolongan : Perbaiki keadaan ,Ganti pakaian yang basah dengan yangkering jika ada beberapa lapis,istirahat dalam kantong tidur untuk mengurangi pengeluaran panas tubuh .Beri makanan dan minuman hangat agar suhu tubuh kembali normal

2. HEAT STROKE

* Disebabkan suhu yang tinggi dengan pemasukan cairan yang kurang.Dapat terjadi karena berada ditempat yang panas dalam waktu yang lama atau karena olah raga yang mengeluarkan banyak keringat tapi tidak diimbangi dengan cairan masuk yang memadai.Adapun tanda-tandanya antara lain suhu tubuh yang meningkat tak terkendali ,keringat berkurang ,sangat haus ,sesak nafas,sakit kepala sampai penurunan kesadaran.Umumnya didahului dehidrasi.
* Pertolongan : Bawa ketempat teduh ,lindungi dari panas matahari ,dinginkan kepala dengan kompres dingin dan beri minuman yang dingin.

3. SNOW BLINDES

* Adalah kebutaan,karena terlalu banyak melihat cahaya yang terpantul dari salju .Semakin tinggi tempat ,semakin tinggi pula konsentrasi sinar ultra violet .Pada pegunungan tinggi dan bersalju ,hampir seluruh sinar ultraviolet dipantulkan kembali oleh salju ,sehingga yang tertangkap mata sangat banyak.Inilah biangkebutaan tersebut .
* Gejala : Tidak secara langsung ,biasanya 8-12 jam setelah exposure.Mata terasa kering dan beriritasi ,terasa seperti berpasir .Airmata berlebihan ,sulit dan nyeri jikamata digerakkan.Kelompak merah dan membengkak serta sulit untuk dibuka.
* Pengobatan : Disini sebetulnya yang terbaik adalah pencegahan.Bagi mereka yang melakukan perjalanan lebih dari 1 jam disalju,harus menggunakan kacamata hitam dengan tepianmelekat pada kulit muka ( kaca mata tukang las ) Dengan lensa hanya diijinkan melewatkan 20% cahaya. Penyakit ini akan sembuh dalam beberapa hari.Kompres dingin dan pembalutan pada mata akan sangat menolong.Dengan persetujuan dokter,gunakan salep mata .Janganmenggosok-gosok mata ,karena bisa berakibat infeksi dan keadaan lebih parah.

ARTIKEL TERKAIT:

Alamat:

Labasan Pakem Sleman Yogyakarta 55582

Jam Kerja:

Senin - Kamis dari Jam 9.00 Wib to 17.00 Wib

Telepon:

0813 9147 0737

"Salam Rimba Indonesia"

Indonesia kaya akan keindahan alam dan tugas kita untuk menjaga sekaligus menikmatinya.

Kami, Para Sherpa selaku admin webblog Belantara Indonesia mengucapkan:
"Selamat menjelajah alam cantik Indonesia".

×