Biarkan Edelweis Nyaman Di Rumahnya!

Biarkan Edelweis nyaman di rumahnya, di puncak - puncak gunung, di dataran tinggi di bumi. Disanalah dia nyaman dan merasa terlindungi dari gangguan para perusaknya, termasuk yang utama, kita manusia pendaki gunung! Cintai dan kagumi Edelweis kala dia bergoyang tertiup angin gunung, kala dia diam dalam temaram senja. Sambutlah sapaan Edelweis kala kita berada di ketinggian. Rasakan cintanya kepada kita pemujanya.


Divisi Konservasi Alam dan Para Sherpa Belantara Indonesia menghimbau kepada segenap pendaki gunung dan penggiat alam terbuka yang mengatasnamakan Pecinta Alam, berbuatlah layak dengan menyandang nama pecinta alam, jadilah pecinta alam yang berkepribadian luhur dan berwibawa. Cintai alam ini, biarkan Edelweis nyaman di rumahnya!

ARTIKEL TERKAIT:

Alamat:

Labasan Pakem Sleman Yogyakarta 55582

Jam Kerja:

Senin - Kamis dari Jam 9.00 Wib to 17.00 Wib

Telepon:

0813 9147 0737

"Salam Rimba Indonesia"

Indonesia kaya akan keindahan alam dan tugas kita untuk menjaga sekaligus menikmatinya.

Kami, Para Sherpa selaku admin webblog Belantara Indonesia mengucapkan:
"Selamat menjelajah alam cantik Indonesia".

×