Bentang Alam Di Sisi Rinjani

Rinjani, gunung yang lokasinya di Pulau Lombok Nusa Tenggara Barat, selain nuansa alamnya memanjakan para pengunjung dan pengagumnya, juga memiliki area bentang alam yang tidak kalah megah dan bagusnya di sisinya. Rinjani dan sekitarnya memang banyak yang di rindukan para pendaki karena dari segi gunungnya merupakan gunung favorit. Kemudian apa saja sebagian bentang alam di sisi Rinjani?

Danau Segara Anak
Danau indah ini terbentuk dari bekas kawah, seluas 11.000.000m persegi dengan kedalaman 230m. Danau ini sangat kaya dengan ikan. Bukan hanya pendaki saja yang memancing disini, akan tetapi para penduduk setempat banyak yang datang untuk memancing. Mendaki gunung Rinjani kalau tidak bermalam dipinggir danau ini rasanya ada sesuatu yang kurang.


Air Kalak
Air Kalak dalam bahasa setempat yang artinya air panas, mengalir dari atas ke bawah dan membentuk kolam - kolam kecil yang mempunyai suhu yang berbeda - beda. Jika anda ingin berendam, tinggal pilih anda menyukai suhu panas, hangat atau suam - suam kuku.


Goa Susu
Goa ini dinamakan goa susu oleh karena air berwarna putih yang mengandung belerang yang keluar dari celah bebatuan didalam gua ini. Celah untuk masuk goa ini sangat sempit dan sangat susah untuk dilewati. Penduduk setempat percaya barang siapa yang bisa masuk sampai kedalam goa ini berarti orang tersebut mempunyai hati yang bersih.


Gunung BaruJari
Gunung BaruJari ( bahasa Suku Sasak ) yang artinya gunung baru jadi. Gunung ini membuat pemandangan gunung Rinjani menjadi khas dan tidak ada duanya.


Desa tradisional suku Sasak
Desa ini berada tepat disamping Pos Taman Nasional di Senaru. Desa ini sangat unik karena ciri bangunan rumah yang da didalam komplek desa sasak ini masih mempertahankan keaslian budaya suku Sasak. Seperti halnya dengan suku Baduy di Banten, rumah suku Sasak ini tanpa memakai paku dan terlihat sangat tertata rapi. selain desa tradisional ini di Senaru juga ada air terjun yang dinamakan Sindang Gile, yang terletak tidak begitu jauh dari Senaru.


Bila anda menuju Rinjani, cobalah jangan kesampingkan bentang alam di sisinya, niscaya lelah raga akan terobati. Selamat berpetualang.

ARTIKEL TERKAIT:

Alamat:

Labasan Pakem Sleman Yogyakarta 55582

Jam Kerja:

Senin - Kamis dari Jam 9.00 Wib to 17.00 Wib

Telepon:

0813 9147 0737

"Salam Rimba Indonesia"

Indonesia kaya akan keindahan alam dan tugas kita untuk menjaga sekaligus menikmatinya.

Kami, Para Sherpa selaku admin webblog Belantara Indonesia mengucapkan:
"Selamat menjelajah alam cantik Indonesia".

×