Dan berikut ini sedikit saran bagi pendaki pemula dan juga untuk menambah pengetahuan dengan hal sederhana bagi pendaki profesional sekalipun. Karena tidak bisa kita pungkiri, sekarang ini gunung bukan lagi tempat sulit untuk dikunjungi. Sudah banyak orang yang memilih gunung sebagai tujuan liburan. Tapi, tidak semua orang tahu hal - hal apa saja yang boleh dan tidak boleh dilakukan ketika naik gunung.
1. GUNAKAN SEPATU
Kebanyakan para pemula memakai sandal gunung ketika mendaki. Padahal, untuk mendaki gunung pelu menggunakan sepatu yang tertutup rapat agar kaki terlindungi dari hal - hal yang tidak diinginkan saat pendakian, seperti tergores kayu atau yang paling sering terjadi terhisap lintah. Jenis sepatu olahraga atau boots bisa menjadi pilihan.
2. GUNAKAN KAOS
Saat mendaki gunung, ada baiknya Anda memakai baju berbahan kaos yang bisa menyerap keringat dan berwarna terang. Kaos yang terang membantu Anda terhindar dari nyamuk dan membuat Anda lebih mudah dilihat oleh rekan sependakian.
3. BAWALAH SENTER
Pencahayaan di gunung sangat minim, oleh karena itu penting bagi Anda untuk membawa senter. Lebih baik jika Anda membawa headlamp atau senter yang bisa dipakai di kepala untuk mempermudah pergerakan.
4. BAWALAH BARANG YANG PENTING SAJA
Usahakan jangan membawa lebih dari satu tas. Pilihlah barang apa saja yang penting untuk dibawa ketika naik gunung. Membawa barang yang belum tentu digunakan di gunung, hanya akan menambah beban tas dan bisa menghambat pendakian, misalnya boneka Doraemon segede gaban, tikar, ranjang, televisi 21 inch!
5. BAWALAH PAKAIAN SECUKUPNYA
Ketika naik gunung, bawalah pakaian yang pasti diperlukan, seperti pakaian ganti, jaket, kaos kaki, dan jas hujan. Pakaian ganti yang dibawa jumlahnya disesuaikan dengan lama waktu kita berada di gunung, agar tidak memberatkan tas. Dan sebaiknya jangan membawa pakaian berikut lemarinya.
6. BAWA LOTION ANTI NYAMUK
Nyamuk adalah binatang yang kosmopolit, bisa ditemukan dimana saja, termasuk gunung. Di gunung, nyamuknya berukuran besar - besar dan sangat sakit ketika menghisap darah. Untuk menghindari itu, Anda bisa menggunakan obat anti nyamuk oleh ke seluruh tubuh. Maka perjalanan Anda pun akan tenang tanpa harus takut di hisap nyamuk. Biasanya nyamuk hutan hanya satu, tetapi temannya yang banyak.
7. JANGAN MEMAKAI PARFUM
Penting untuk diketahui para pendaki,jangan menggunakan parfum selama mendaki hingga turun gunung. Parfum bisa mengundang serangga - serangga yang ada di sekitar gunung mendekat dan mengikuti kemana saja Anda pergi. Sangat menganggu!
8. JANGAN MEMBAWA ALAT MASAK YANG MEREPOTKAN
Alat masak memang diperlukan untuk menyiapkan makanan selama di gunung. Tapi, Anda tidak perlu membawa alat masak yang besar seperti rak piring, penggorengan. Cukup membawa alat masak yang praktis misalnya kompor portable agar tidak merepotkan selama berada di gunung.
ARTIKEL TERKAIT: