Pendaki Gunung Menemukan Kotak Permata Rp 3,8 M!

Pendaki gunung yang beruntung. Mungkin itulah kalimat yang bisa mewakili keadaan tersebut. Saat mendaki gunung Mont Blanc di Prancis, dia menemukan kotak berisi batu permata emerald, rubi, safir senilai Rp 3,8 miliar! Kemudian, apabila hal tersebut terjadi pada Anda, apa yang akan Anda lakukan?

www.belantaraindonesia.org

Permata senilai Rp 3,8 miliar ini berada di dalam kotak logam. Diduga ini adalah harta yang dibawa dalam pesawat Air India yang jatuh di gunung itu 50 tahun lalu. Lantas apa yang dilakukan pendaki ini? Dia menyerahkan permata ini ke polisi!

"Dia adalah pemuda yang jujur karena menyadari ini milik korban tewas di gunung salju itu," kata kepala polisi lokal, Sylvain Merly, dilansir News.com.

Pendaki itu bisa saja menyimpan permata untuk dirinya sendiri, tapi dia menyerahkannya kepada pihak berwajib. Kantung permata di dalam kotak itu bertuliskan 'Made in India'.

Pemerintah Prancis pun dikabarkan sudah menghubungi pemerintah India untuk mencari ahli waris batu permata ini. Berdasarkan hukum Prancis, permata ini bisa diserahkan kepada si pendaki gunung jika tidak bisa diidentifikasi pemiliknya.

Air India pernah 2 kali jatuh di Mont Blanc tahun 1950 dan 1966. Para pendaki gunung Mont Blanc sering menemukan serpihan pesawat, sampah atau sisa jasad korban. Kecelakaan pesawat Air India Boeing 707 di sisi barat daya Mont Blanc pada 24 Januari 1966 menewaskan 117 orang.  src

ARTIKEL TERKAIT:

Alamat:

Labasan Pakem Sleman Yogyakarta 55582

Jam Kerja:

Senin - Kamis dari Jam 9.00 Wib to 17.00 Wib

Telepon:

0813 9147 0737

"Salam Rimba Indonesia"

Indonesia kaya akan keindahan alam dan tugas kita untuk menjaga sekaligus menikmatinya.

Kami, Para Sherpa selaku admin webblog Belantara Indonesia mengucapkan:
"Selamat menjelajah alam cantik Indonesia".

×