Jadi, kebanyakan orang yang ingin menurunkan berat badan dengan cara diet akan kembali ke bentuk tubuh semula ketika mereka kembali ke pola makan biasanya. Jadi apa yang harus Anda lakukan? Anda akan berhasil menurunkan berat badan ketika Anda berhasil mengubah pola hidup Anda dengan menggantikan pola hidup yang tidak sehat menjadi pola hidup sehat.
Dan berikut ini 5 tips menurunkan berat badan yang bisa Anda lakukan dengan cara sehat.
1. Berolahraga
Ini adalah salah satu yang sebenarnya tidak dapat dihilangkan karena olahraga dapat membakar sejumlah kalori dan membentuk otot. Olahraga sebenarnya dapat dilakukan dengan berbagai cara seperti berjalan santai bersama dengan anjing Anda, bersepeda ke sekolah, atau hal lainnya yang dapat meningkatkan aktivitas Anda sehari – hari. Jika Anda ingin membakar lebih banyak kalori, lakukan olahraga dan beberapa latihan untuk membentuk otot.
2. Kurangi Waktu Bayangan ( Screen Time )
Salah satu hal yang terkadang membuat orang tidak memiliki waktu untuk berolahraga adalah mereka terlalu banyak menghabiskan waktu untuk hal - hal yang bersifat tidak terlalu penting. Hal - hal ini yang kita sebut sebagai screen time. Sebagai contoh menonton TV, bermain video game, bermain komputer dll.
3. Perhatikan Porsi Anda
Semakin besar porsi makan Anda makan semakin banyak juga kemungkinan kalori yang akan masuk ke dalam tubuh Anda sehingga obesitas tidak dapat dielakkan. Faktor utama kenaikkan berat badan adalah kebanyakan minum minuman yang manis seperti Jus, soda dan minuman yang mengandung pemanis buatan. Jadi kurangi porsi makan Anda dan gantilah minuman manis dengan susu rendah lemak.
4. Makan Buah dan Sayuran
Buah dan sayuran bukannya kaya akan vitamin dan mineral. Tapi mereka juga kaya akan serat yang dapat membuat tubuh anda cepat kenyang. Jika tubuh Anda telah terisi oleh buahan dan sayuran, maka kemungkinan untuk kelebihan makan sangat kecil sekali.
5. Jangan Lupa Sarapan
Kebanyakkan orang yang sedang menjalani diet sering kali untuk tidak sarapan. Padahal sarapan itu sangat penting sekali khususnya untuk yang sedang menjalani diet. Sarapan dapat mempercepat proses metabolisme tubuh Anda dan juga memberikan energi untuk menjalani aktivitas harian Anda.
Orang yang sering tidak sarapan akan merasa lebih lapar sehingga mereka akan makan berlebihan pada siang harinya. Berdasarkan hasil penelitian orang yang tidak sarapan mempunyai nilai BMI lebih tinggi dibanding orang yang sarapan.
Demikianlah 5 cara menurunkan berat badan yang mungkin sudah pernah Anda dengar sebelumnya, namun disini di berikan kembali karena 5 hal ini sangat penting dan harus Anda lakukan khususnya yang sedang menjalani program diet. Banyak sekali orang yang salah persepsi sehingga mengalami berat badan tidak kunjung turun. Hindari cara diet yang salah, semoga artikel ini dapat sedikit memberikan Anda informasi yang cukup. source
ARTIKEL TERKAIT: